Detail Cantuman Kembali
MARIA ULFAH - Personal Name

PENGEMBANGAN MEDIA PENENTU ASAM BASA BERBASIS ARDUINO UNO DENGAN MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING PADA MATERI ASAM BASA

Penelitian ini bertujuan untuk (a) mengembangkan media penentu asam basa berbasis Arduino Uno, dan (b) mengetahui hasil belajar siswa setelah menggunakan media penentu asam basa berbasis Arduino Uno pada penerapan model pembelajaran Discovery Learning untuk materi asam basa. Penelitian jenis Research and Development (R&D) ini dilaksanakan dalam tujuh langkah, yaitu: 1) potensi dan masalah, 2) pengumpulan data, 3) desain produk, 4) validasi desain, 5) revisi desain, 6) uji coba produk, 7) analisis dan pelaporan. Penelitian ini menghasilkan validasi materi 84% dengan kategori baik, validasi media 89% dengan kategori baik dan validasi media dari praktisi pembelajaran 89% kategori baik. Hasil belajar siswa berupa nilai pengetahuan 87 kategori baik, nilai keterampilan 86 kategori baik, nilai sikap 90 kategori baik, dan nilai
post-test 83 termasuk kategori baik.Dari hasil tersebut disimpulkan bahwa media penentu asam basa berbasis Arduino Uno yang dikembangkan dapat digunakan dalam pembelajaran kimia materi asam basa sehingga siswa mendapat hasil belajar yang baik dengan respon siswa terhadap media sebesar 89% dengan kategori baik, hal ini menunjukkan siswa senang menggunakan media penentu asam basa berbasis Arduino Uno yang dikembangkan.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PENGEMBANGAN MEDIA PENENTU ASAM BASA BERBASIS ARDUINO UNO DENGAN MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING PADA MATERI ASAM BASA
Pengarang MARIA ULFAH - Personal Name
No. Panggil
Subyek R&D, Arduino Uno, Discovery Learning, asam basa, h
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2017
Penerbit
Jurusan MAGISTER PENDIDIKAN KIMIA
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua