Detail Cantuman Kembali
NUR FITRIANI - Personal Name

PERBEDAAN KEMAMPUAN KONEKSI MATEMATIK SISWA YANG DITERAPKAN PEMBELAJARAN DENGAN MODEL PEMBELAJARAN MIND MAPPING DAN PEMBELAJARAN LANGSUNG KELAS IX SMP NEGERI 34 SAMARINDA DAN SMP NEGERI 37 SAMARINDA PADA MATERI KESEBANGUNAN TAHUN PEMBELAJARAN 2016/2017

Fitriani, Nur. 2017. Perbedaan Kemampuan Koneksi Matematik Siswa yang Diterapkan Pembelajaran dengan Model Mind Mapping dan Pembelajaran Langsung Kelas IX SMP Negeri 34 Samarinda dan SMP Negeri 37 Samarinda Pada Materi Kesebangunan Tahun Pembelajaran
2016/2017. Dibimbing oleh Bapak Drs. Kukuh, M.Pd dan Bapak Dr. Sugeng, M.Pd.

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perbedaan kemampuan koneksi matematik siswa yang diterapkan pembelajaran dengan model Mind Mapping dan pembelajaran langsung kelas IX SMPN 34 Samarinda dan SMPN 37 Samarinda pada materi Kesebangunan Tahun Pembelajaran 2016/2017. Penelitian ini bersifat eksperimen. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas IX di SMPN 34 Samarinda yang terdiri dari 6 kelas dan siswa kelas IX di SMPN 37 Samarinda yang terdiri dari 6 kelas. Teknik pengambilan sampel adalah Purposive Cluster Sampling, sampel dalam penelitian ini terdiri dari empat kelas, yaitu kelas IX-A sebagai kelas eksperimen dengan model Mind Mapping dan IXE

sebagai kelas kontrol dengan pembelajaran langsung di SMPN 34 Samarinda dan kelas IX-A sebagai kelas eksperimen dengan model Mind Mapping dan IX-C sebagai kelas kontrol dengan pembelajaran langsung di SMPN 37 Samarinda. Pengumpulan data dengan menggunakan tes kemampuan koneksi matematik. Analisis data hasil penelitian menggunakan statistik deskriptif untuk mendeskripsikan data hasil penelitian dari keempat kelas sampel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kelas eksperimen dan kelas control di SMP Negeri 34 Samarinda masing-masing diperoleh nilai rata-rata 65,25 dan 34,43 dengan standar deviasi masing-masing 9,34 dan 8,04. Pada kelas eksperimen dan kontrol di SMP Negeri 37 Samarinda masing-masing diperoleh
nilai rata-rata 52,97 dan 43,81 dengan standar deviasi masing-masing 14,48 dan 8,00. Statistik inferensial untuk menguji hipotesis penelitian dengan melakukan uji prasyarat yaitu uji normalitas dengan uji Kolmogorov-Smirnov. Hasil uji normalitas data pada SMPN 34 Samarinda berturut-turut diperoleh nilai probabilitas 0,019 < 0,05 dan 0,00 < 0,05 maka masing-masing kelas berasal dari populasi yang tidak berdistribusi normal, dan pada SMPN 37 Samarinda masing- masing 0,200> 0,05 dan 0,260

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PERBEDAAN KEMAMPUAN KONEKSI MATEMATIK SISWA YANG DITERAPKAN PEMBELAJARAN DENGAN MODEL PEMBELAJARAN MIND MAPPING DAN PEMBELAJARAN LANGSUNG KELAS IX SMP NEGERI 34 SAMARINDA DAN SMP NEGERI 37 SAMARINDA PADA MATERI KESEBANGUNAN TAHUN PEMBELAJARAN 2016/2017
Pengarang NUR FITRIANI - Personal Name
No. Panggil
Subyek
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2016
Penerbit
Jurusan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua