Detail Cantuman Kembali
Singgih Pangestu - Personal Name

PERSEPSI MASYARAKAT TENTANG PELAYANAN LISTRIK PRABAYAR DAN PASCABAYAR OLEH PT PLN (PERSERO) DI DESA KARYA BAKTI KECAMATAN MUARA WAHAU KABUPATEN KUTAI TIMUR

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya berbagai macam persepsi masyarakat tentang pelayanan listrik yang dirasakan oleh konsumen. Seperti adanya perbedaan yang ditunjukkan dalam pelayanan listrik kepada masyarakat. Desa Karya Bhakti memiliki dua jenis pelayanan listrik, yaitu Prabayar dan Pascabayar. Masing-masing pelayanan listrik tersebut memiliki kelebihan dan kekurangannya sendiri, sehingga penulis menganalisis hal ini untuk mengetahui fakta dan kebenaran yang terjadi dilapangan.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana persepsi masyarakat Desa Karya Bhakti tentang pelayanan listrik prabayar dan pascabayar yang diberikan oleh PT PLN (Persero) Kecamatan Muara Wahau Kabupaten Kutai Timur. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa adanya perbedaan tingkat kepuasan pelanggan PT. PLN (Persero) Rayon Muara Wahau, yaitu pelayanan listrik prabayar membuat masyarakat memakai listrik lebih efektif dan efisien, seperti dapat mengatur dan mengontrol pemakaian listrik dan voucher listrik tersedia di kios-kios warga setempat. Sedangkan pelayanan listrik pascabayar membuat masyarakat tidak dapat mengontrol pemakaian listrik dan kesalahan pada pencatatan meteran listrik dapat berakibat pembayaran menjadi tinggi.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PERSEPSI MASYARAKAT TENTANG PELAYANAN LISTRIK PRABAYAR DAN PASCABAYAR OLEH PT PLN (PERSERO) DI DESA KARYA BAKTI KECAMATAN MUARA WAHAU KABUPATEN KUTAI TIMUR
Pengarang Singgih Pangestu - Personal Name
No. Panggil
Subyek : persepsi masyarakat, pelayanan listrik prabayar,
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2017
Penerbit
Jurusan Pemerintahan Integratif
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua