Detail Cantuman Kembali
Rina Indah Sari Tamrin - Personal Name

PERANAN ISTRI PENGOLAH IKAN ASIN DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN KELUARGA DI KELURAHAN BERBAS PANTAI KOTA BONTANG


RINA INDAH SARI TAMRIN,2019. Peranan Istri Pengolah Ikan Asin Dalam Meningkatkan Pendapatan Keluarga Di Kelurahan Berbas Pantai Kota Bontang (dibimbing oleh Erwiantono dan Oon Darmansyah). Ketidakpastian pendapatan yang diperoleh oleh kepala keluarga sebagai nelayan mendorong anggota rumah tangga lainnya seperti istri dan anak untuk bekerja. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pendapatan keluarga nelayan yang melibatkan istri dalam kegiatan produktif pengolahan ikan asin dan mengetahui peran istri nelayan dalam jenis kegiatan produktif pengolahan ikan asin serta kontribusi pendapatan dalam meningkatkan pendapatan keluarga. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Maret 2018 – Maret 2019 di Kelurahan Berbas Pantai, Kota Bontang. Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah metode sensus dengan jumlah responden sebanyak 15 rumah tangga nelayan yang terdiri dari 15 orang suami dan 15 orang istri. Data yang diperoleh dianalisis mengunakan metode deskriptif dan untuk mengetahui pendapatan keluarga dianalisis menggunakan analisis penerimaan dan pendapatan. Hasil dari analisis pendapatan keluarga yang istrinya melakukan pengolahan dengan memperoleh bahan baku membeli adalah rata-rata sebesar Rp 977.820,36/ bulan sedangkan pendapatan keluarga yang istrinya melakukan pengolahan dengan memperoleh bahan baku melalui proses penangkapan suami adalah rata-rata sebesar Rp. 4.020.944,50/bulan. Peran istri nelayan dalam jenis kegiatan produktif pengolahan ikan asin meliputi penyiangan atau pembersihan ikan, pengeringan, dan pemungutan hasil ikan yang telah dijemur. Kontribusi pendapatan istri dalam keluarga adalah rata-rata sebesar 59% untuk yang bahan bakunya membeli dan 37% untuk yang bahan bakunya diperoleh dari hasil tangkapan suami.
Kata kunci : Istri, Pengolahan, Kontribusi pendapatan, Bontang

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PERANAN ISTRI PENGOLAH IKAN ASIN DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN KELUARGA DI KELURAHAN BERBAS PANTAI KOTA BONTANG
Pengarang Rina Indah Sari Tamrin - Personal Name
No. Panggil
Subyek Istri, Pengolahan, Kontribusi pendapatan, Bontang
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2019
Penerbit
Jurusan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua