Detail Cantuman Kembali
ANNISA ICHSANI TAMAYA - Personal Name

PROFIL PENDERITA FIBROADENOMA MAMMAE (FAM) BERDASARKAN GAMBARAN HISTOPATOLOGI DI BAGIAN PATOLOGI ANATOMI RSUD ABDUL WAHAB SJAHRANIE SAMARINDA PERIODE 008-2012

ABSTRAK
Nama : Annisa Ichsani Tamaya
Program Studi : Pendidikan Dokter Umum
Judul : Profil Penderita Fibroadenoma Mammae (FAM) Berdasarkan Gambaran Histopatologi di Bagian Patologi Anatomi RSUD Abdul Wahab Sjahranie Samarinda Periode 2008-2012

Latar Belakang : Fibroadenoma Mammae (FAM) merupakan tumor jinak yang sering dijumpai pada wanita, utamanya pada dekade kedua dan ketiga kehidupan.Prevalensi kejadian FAM diperkirakan lebih dari 9 % wanita di dunia menderita FAM. Data tentang profil FAM di Indonesia sendiri masih belum lengkap.
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui profil tumor payudara dengan histopatologi FAM ditinjau dari segi usia, lokasi, ukuran diameter tumor dan jumlah tumor di Bagian Patalogi Anatomi RSUD. Abdul Wahab Sjahranie Samarinda untuk membantu melengkapi data tentang profil FAM di Indonesia.
Metode : Penelitian ini menggunakan desain penelitian deskriptif. Sampel adalah penderita FAM yang menjalani pemeriksaan histopatologi di Bagian Patologi Anatomi RSUD. Abdul Wahab Sjahranie Samarinda pada periode 2008-2012.
Hasil : Dari hasil penelitian ini didapatkan 242 kasus FAM. Fibroadenoma Mammae paling banyak ditemukan pada kelompok usia 16-30 tahun (76,03%).
Lokasi tumor FAM berdasarkan lokasi payudara paling sering ditemukan pada payudara kanan (54,13%) dan berdasarkan kuadran pada payudara paling sering ditemukan pada kuadran lateral superior (42,15%). Ukuran diameter tumor FAM yang paling sering ditemukan adalah kurang dari 5 cm (95.45%). Jumlah tumor FAM yang paling sering ditemukan adalah 1 (88,43%).
Kesimpulan : Fibroadenoma paling sering ditemukan pada wanita usia reproduktif (16-30 tahun). Umumnya tumor FAM ditemukan pada payudara kanan di kuadran lateral superior dan berdiameter kurang dari 5 cm. jumlah tumor yang paling pada kasus FAM adalah kurang dari 1.
Kata Kunci : Fibroadenoma Mammae, Usia, Lokasi Tumor, Ukuran diameter Tumor, Jumlah Tumor

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PROFIL PENDERITA FIBROADENOMA MAMMAE (FAM) BERDASARKAN GAMBARAN HISTOPATOLOGI DI BAGIAN PATOLOGI ANATOMI RSUD ABDUL WAHAB SJAHRANIE SAMARINDA PERIODE 008-2012
Pengarang ANNISA ICHSANI TAMAYA - Personal Name
No. Panggil
Subyek
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2014
Penerbit Fakultas Kedokteran
Jurusan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua