Detail Cantuman Kembali
RENDY YUSVA - Personal Name

PERSEPSI SISWA KELAS XI JURUSAN IPS SMA NEGERI 1 MUARA JAWA TENTANG ISU SARA DALAM LINGKUNGAN MASYARAKAT DI KECAMATAN MUARA JAWA KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA



RENDY YUSVA, Persepsi Siswa Kelas XI Jurusan IPS SMA Negeri 1 Muara Jawa tentang Isu SARA dalam Lingkungan Masyarakat di Kecamatan Muara Jawa Kabupaten Kutai Kartanegara. Dibawah Bimbingan : Dra. Hj. Wingkolatin, M.Si dan Dr. Warman, M.Si
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengetahuan dan pemahaman siswa tentang isu SARA di lingkungan masyarakat, untuk mengetahui persepsi siswa tentang dampak isu SARA di lingkungan masyarakat, dan untuk mengetahui persepsi siswa tentang upaya mencegah beredarnya isu SARA di lingkungan masyarakat.
Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Lokasi penelitian di SMA Negeri 1 Muara Jawa, penelitian ini terfokus pada pengetahuan siswa tentang isu SARA, pemahaman siswa tentang isu SARA, cara siswa menyikapi isu SARA, persepsi siswa terhadap dampak positif dan negatif isu SARA, dan upaya preventif, represif, serta kuratif siswa terhadap isu SARA. Waktu pelaksanaan penelitian ini yaitu dari bulan juni sampai bulan agustus 2018. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini ada empat tahap yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan/kesimpulan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa telah mengetahui dan memahami dengan baik tentang SARA maupun isu SARA sehingga mereka dapat membedakan keduanya, siswa memiliki cara menyikapi isu SARA di lingkungan masyarakat yang baik sehingga dapat memahami cara menyelesaikan masalah yang berhubungan dengan isu SARA dengan bijak, siswa mengetahui dampak positif serta negatif dari isu SARA sehingga tidak semerta – merta suatu konflik akibat isu SARA hanya memiliki dampak negatif saja, dan siswa pun dapat menganalisa dengan baik upaya – upaya yang dapat dilakukan akibat timbulnya isu SARA baik upaya preventif/ pencegahan, represif/penanganan, dan kuratif/penanggulangan.

Kata kunci: Persepsi, isu SARA, lingkungan masyarakat

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PERSEPSI SISWA KELAS XI JURUSAN IPS SMA NEGERI 1 MUARA JAWA TENTANG ISU SARA DALAM LINGKUNGAN MASYARAKAT DI KECAMATAN MUARA JAWA KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA
Pengarang RENDY YUSVA - Personal Name
No. Panggil
Subyek Persepsi, isu SARA, lingkungan masyarakat
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2019
Penerbit
Jurusan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua