Detail Cantuman Kembali

PERANCANGAN PIT ARJUNA PT. PUTRA DEWA JAYA KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA PROVINSI KALIMANTAN TIMUR

Perancangan suatu tambang terbuka yang sudah modern memerlukan perhitungan
sumberdaya dan cadangan yang baik, karena dari hasil perhitungan cadangan yang baik
di dapat kuantitas, kualitas, hingga kemudahaan secara komersial dari endapan. Untuk
memperoleh tujuan yang sudah direncanakan maka diperlukan perencanaan desain pit
yang di batasi oleh nilai stripping ratio yang optimum dan menghuntungkan bagi
perusahaan. Tujuan penelitian ini yaitu Membuat permodelan endapan batubara dengan
metode Inverse Distance Weighted, merancang pit sesuai dengan nisbah pengupasan
(stripping ratio) yang terlah ditetapkan perusahaan, menghitung cadangan batubara
tertambang dan overburden, juga memberikan rancangan disposal akhir yang memiliki
kapasitas yang cukup untuk menampung overburden yang berasal dari pit.
Pembuatan permodelan kontur struktur batubara dalam penelitian ini dengan metode
Inverse Distance Weighte. Perancangan desain pit penelitian menggunakan metode trial
and error dan perhitungan cadangan batubara tertambang menggunakan metode
triangulasi, dengan dibatasi oleh nilai stripping ratio yang telah ditentukan.
Berdasarkan dari hasil penelitian yang dilakukan di PT. Putra Dewa Jaya didapatkan
rancangan akhir pit Arjuna dengan elevasi terendah 285 mdpl, lebar jalan lurus 12 meter
dan lebar jalan untuk tikungan 15 meter, diperoleh luasan pit sebesar 26,1 Ha.
Cadangan yang diperoleh sebesar 1.569.404.967 ton dan overburden lubang bukaan
sebesar 9.361.511,72 m3. Nilai stripping ratio yang didapatkan sebesar 6 : 1. Rancangan
disposal overburden diperoleh luasan sebesar 17,9 Ha dirancang keatas dengan elevasi
tertinggi 335 mdp, sedangkan untuk rancangan stock soil diperoleh luasan sebesar 3,23
Ha dirancang keatas dengan elevasi tertinggi 333 mdpl dan elevasi terendah 330 mpdl.
Volume rancangan disposal overburden dapat menampung overburden sebesar
3.352.391,85 BCM dan volume rancangan stock soil dapat menampung top soil sebesar
92.396,83 BCM.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PERANCANGAN PIT ARJUNA PT. PUTRA DEWA JAYA KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA PROVINSI KALIMANTAN TIMUR
Pengarang DIMAS RAMA MAULANA AHMADI - Personal Name
No. Panggil
Subyek
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2015
Penerbit Fakultas Teknik
Jurusan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua