Detail Cantuman Kembali
Maria Clara Afi Ranti - Personal Name

ANALISIS PENERAPAN PENDIDIKAN SOPAN SANTUN ANAK DITINJAU DARI ETIKA ADAT ISTIADAT SUKU DAYAK TUNJUNG DI KAMPUNG PEPAS ASA KABUPATEN KUTAI BARAT



Maria Clara Afi Ranti, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan 2013. Analisis Penerapan Pendidikan Sopan Santun Anak Ditinjau Dari Etika Adat Istiadat Suku Dayak Tunjung Di Kampung Pepas Asa Kabupaten Kutai Barat. Di bawah bimbingan bapak Dr. Warman, M.Si sebagai pembimbing I dan bapak Drs. Demsy B. Salindeho, M.Si sebagai pembimbing II.

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan sopan santun seorang anak dalam penggunaan bahasa lokal ketika berbicara dengan masyarakat di kampung Pepas Asa Kabupaten Kutai Barat, penerapan sopan santun seorang anak dalam cara penyampaian bahasa dalam berbicara dengan masyarakat di kampung Pepas Asa Kabupaten Kutai Barat, cara berpakaian dan cara makan menurut etika adat istiadat suku dayak tunjung.

Jenis penelitian deskriptif kualitatif, penelitian ini terfokus pada sopan santun anak dalam penggunaan bahasa lokal dengan masyarakat di Kampung Pepas Asa Kabupaten Kutai Barat, sopan santun anak dalam cara penyampaian bahasa dengan masyarakat di Kampung Pepas Asa Kabupaten Kutai Barat, cara berpakaian dan cara makan seorang anak menurut etika adat istiadat suku dayak tunjung. Sedangkan data dan sumber data yaitu, tokoh adat di kampung Pepas Asa dan orang tua anak di kampung Pepas Asa. Teknik pengumpulan data wawanacara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data meliputi : reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Anak-anak di kampung Pepas Asa sudah paham penggunaan bahasa yang semestinya bisa dan tidak digunakan, hanya saja dalam pengguan bahasa tersebut masih belum bisa diterapkan dengan baik (2) Cara penyampaian bahasa anak-anak di kampung Pepas Asa sudah sopan hanya saja terkadang masih kurang sopan, seperti ketika bercanda dan marah maka cara penyampaian bahasanya akan lebih kasar (3) Cara berpakaian anak- anak di kampung Pepas Asa sudah sesuai dengan etika adat istiadat suku dayak tunjung (4) Cara makan anak-anak di kampung Pepas Asa adalah melantai yang menurut suku dayak tunjung di anggap sopan namun terdapat beberapa aturan di dalamnya.

Kata Kunci : Pendidikan, Sopan Santun, etika, Adat Istiadat, Suku Dayak Tunjung

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul ANALISIS PENERAPAN PENDIDIKAN SOPAN SANTUN ANAK DITINJAU DARI ETIKA ADAT ISTIADAT SUKU DAYAK TUNJUNG DI KAMPUNG PEPAS ASA KABUPATEN KUTAI BARAT
Pengarang Maria Clara Afi Ranti - Personal Name
No. Panggil
Subyek Pendidikan, Sopan Santun, etika, Adat Istiadat, Su
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2018
Penerbit
Jurusan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua