Detail Cantuman Kembali
MEILINDA FEBTIA NINGSIH - Personal Name

IMPLEMENTASI KEBIJAKAN GREEN ECONOMY DI PERU TAHUN 2003-2012

ABSTRAK


MEILINDA FEBTIA NINGSIH, NIM 0802045029, judul skripsi Implementasi Kebijakan Green Economy di Peru Tahun 2002-1013 di bawah bimbingan Enny Fathurachmi S.IP, M.Si selaku Pembimbing I, dan Rahmah Daniah, S.IP, M.Si selaku Pembimbing II, Program Studi Hubungan Internasional Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Mulawarman 2015.
Penulisan ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi kebijakan green economy di Peru tahun 2003-2012 serta tantangan palaksanaan program tersebut. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif analitik yang berupaya menggambarkan implementasi kebijakan green economy di Peru beserta . Data yang disajiikan adalah data sekunder yang diperoleh melalui telaah pustaka dan literatur seperti buku, internet, dan lain-lain. Teknik analisis yang digunakan adalah teknik analisis kualitatif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi di Peru dapat dikatakan berhasil dibandingkan Nepal dan Brazil. Dalam prosesnya meskipun ketiga Negara ini sama-sama memiliki kekayaan alam yang berlimpah namun Peru yang mampu menunjukan keberhasilan sesuai dengan implementasi green economy. Dalam penerapannya Peru memperoleh keberhasilan dari program Biotrade. Meskipun biotrade secara harfiah berarti menjual hasil kekayaaan alamnnya, Peru tidak mengeksploitasi kekayaan alamnya. Peru mengembangkan teknologi guna mengembangkan hasil pertaniannya. Sebagai hasilnya Peru mampu meningkatkan kesejahteraan rakyatnya melalui empat sektor ekonomi unggulan antara lain agribisnis, pariwisata, farmassi dan perikanan. Melalui penerapan yang tepat Peru juga berupaya mencapai hasil yang sama baiknya dalam bidang sosial dan lingkungan sesuai dengan tujuan awal penerapan Green Economy.



Keywords : green economy, natural resources

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul IMPLEMENTASI KEBIJAKAN GREEN ECONOMY DI PERU TAHUN 2003-2012
Pengarang MEILINDA FEBTIA NINGSIH - Personal Name
No. Panggil
Subyek
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2015
Penerbit
Jurusan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua