Detail Cantuman Kembali
RISNAWATI - Personal Name

UPAYA GURU BK DALAM MENANGANI SISWA LAMBAT BELAJAR (SLOW LEARNER) DI SMP NEGERI 1 SANGATTA UTARA TAHUN PEMBELAJARAN 2018/2019


RISNAWATI, 2019. Upaya Guru BK dalam Menangani Siswa Lambat Belajar (Slow Learner) kelas VII di SMP Negeri 1 Sangatta Utara Tahun Pembelajaran 2018/2019.
Di bawah bimbingan ibu Dra. Wiwik Haryani M.Pd sebagai pembimbing I dan ibu Dra. Sudilah Mangkuwiata M.Pd sebagai pembimbing II.
Latar belakang masalah pada penelitian ini yaitu terdapat siwa yang mengalami masalah belajar dan salah satunya ialah lambat belajar (slow learner), menanganinya tentu berbeda dengan siswa pada umumnya, siswa lambat belajar memerlukan waktu yang rentan panjang dalam memahami pelajaran. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana upaya guru BK dalam menangani siswa lambat belajar (slow learner) kelas VII di SMP Negeri 1 Sangatta Utara Tahun Pembelajaran 2018/2019 ?. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui upaya guru BK dalam menangani siswa lambat belajar (slow learner) kelas VII di SMP Negeri 1 Sangatta Utara Tahun Pembelajaran 2018/2019. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan satu variabel. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini ialah wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini yaitu menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa upaya guru BK dalam menangani siswa lambat belajar pada siswa kelas VII di SMP Negeri 1 Sangatta sudah terlaksana dengan baik, guru BK bekerjasama dengan guru bidang studi dalam mengidentifikasi (diagnosis kesulitan belajar), memberikan layanan informasi dan layanan konten, menjelaskan tujuan dan
manfaat belajar, memberi motivasi kepada siswa agar mengatur waktu belajar dirumah maupun di sekolah. Kesimpulan hasil penelitian ini bahwa guru BK berkoordinasi dengan guru bidang studi untuk memberikan berbagai bantuan seperti meningkatkan motivasi, mengembangkan sikap dan kebiasaan belajar yang baik kepada siswa lambat belajar. Saran-saran menjalankan tugas sebagai guru BK, hendaknya ada kerja sama yang baik antara guru BK dengan guru bidang studi, wali kelas dan kepala sekolah.
Layanan yang diberikan oleh guru BK harus tetap terus berjalan dan orang tua harus ikut membantu peserta didik. Guru bidang studi di sekolah harus bisa memperhatikan siswa yang lambat dalam belajar atau mengalami kesulitan agar bisa secepatnya di tangani.
Kata Kunci : guru BK, siswa lambat belajar




Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul UPAYA GURU BK DALAM MENANGANI SISWA LAMBAT BELAJAR (SLOW LEARNER) DI SMP NEGERI 1 SANGATTA UTARA TAHUN PEMBELAJARAN 2018/2019
Pengarang RISNAWATI - Personal Name
No. Panggil
Subyek
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2019
Penerbit
Jurusan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua