IMPLEMENTASI PERATURAN DAERAH KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA NOMOR 9 TAHUN 2004 TENTANG ZONA BEBAS PEKERJA ANAK TERHADAP LARANGAN ANAK YANG BEKERJA
FATMAWATI, 1108015234. 2017. Implementasi Peraturan Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara Nomor 9 Tahun 2004 tentang Zona Bebas Pekerja Anak terhadap Larangan Anak yang Bekerja (Studi di Kecamatan Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara), dibawah bimbingan Bapak Dr.Mahendra Putra Kurnia,S.H.,M.H Sebagai Dosen Pembimbing Utama dan Ibu Erna Susanti,S.H.,M.H sebagai dosen Pendamping. Kecamatan Tenggarong merupakan Ibukota Kabupaten Kutai Kartanegara, wilayah yang menjadi tolak ukur keberhasilan dari adanya suatu kebijakan pemerintah daerah, bahwa Kabupaten Kutai Kartanegara telah mengesahkan suatu Peraturan Daerah Nomor 9 Tahun 2004 tentang Zona Bebas Pekerja Anak yang bertujuan menghapuskan segala jenis pekerjaan terburuk bagi anak dan melindungi hak anak, yang artinya bahwa di Kabupaten Kutai Kartanegara tidak lagi diperbolehkan untukmempekerjakan anak dan membiarkan anak untuk bekerja karena akan mengganggu masa pertumbuhan mereka.
Masih terdapatnya anak yang bekerja di Kecamatan Tenggarong membuktikan bahwa Implementasi Peraturan Daerah Nomor 9 Tahun 2004 tentang Zona Bebas Pekerja Anak belum terlaksana dengan maksimal, peranan dari Instansi pemerintah daerah sesuai tugas pokok danfungsinya dalam hal melakukan pengawasan menjadi permasalahan yang menyebabkan masih terdapatnya pelanggaran Peraturan Daerah Nomor 9 Tahun 2004 tersebut, kurang optimalnya pengawasan serta tingkat kesadaran dari masyarakatnya sendiri menjadi hambatan yang serius dalam mencapai kawasan Zona Bebas Pekerja Anak secara menyeluruh di Kabupaten Kutai Kartanegara.
Kata Kunci : Kecamatan Tenggarong, Zona Bebas Pekerja Anak, Pengawasan, Implementasi, Peraturan Daerah No 09 Tahun 2004
Ketersediaan
Detail Information
Judul | IMPLEMENTASI PERATURAN DAERAH KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA NOMOR 9 TAHUN 2004 TENTANG ZONA BEBAS PEKERJA ANAK TERHADAP LARANGAN ANAK YANG BEKERJA |
---|---|
Pengarang | Fatmawati - Personal Name |
No. Panggil | |
Subyek | |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2017 |
Penerbit | Fakultas Hukum |
Jurusan | |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY