Detail Cantuman Kembali

PERENCANAAN STRATEGI PEMASARAN MENGGUNAKAN METODE QUANTITATIVE STRATEGIC PLANNING MATRIX (QSPM)

Souvenir merupakan salah satu peluang bisnis yang bisa dimanfaatkan oleh Sunny Souvenir Samarinda di zaman modern. Sunny Souvenir Samarinda adalah salah satu usaha kecil menengah yang menjual souvenir untuk keperluan wisuda, ulang tahun dan kegiatan lainya. Pemasaran yang digunakan menggunakan media sosial, relasi dan dari mulut ke mulut. Pengembangan usaha dibutuhkan untuk penjualan di Sunny Souvenir Samarinda. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor internal dan eksternal, kemudian mendapatkan alternatif strategi pemasaran yang dapat diterapkan. Berdasarkan hal tersebut diperlukan perencanaan strategi pemasaran oleh Sunny Souvenir Samarinda.
Perencanaan strategi pemasaran dilakukan melalui tiga tahap, yaitu tahap input berdasarkan analisa kemudian kuesioner yang diberikan, tahap pencocokan, dan tahap keputusan. Tahap input dilakukan dengan menggunakan metode Matriks Evaluasi Faktor Internal (IFE) didapatkan total skor sebesar 2,255 dan Matriks Evaluasi Faktor Eksternal (EFE) didapatkan total skor sebesar 2,876.
Berdasarkan analisis faktor internal dan eksternal yang didapatkan, dilakukan tahap pencocokan dengan metode Matriks IE dengan menggunakan hasil dari matriks IFE dan EFE. Matriks IE menunjukkan bahwa Sunny Souvenir Samarinda berada di sel V, dengan strategi yang dapat digunakan yaitu menjaga dan mempertahankan. Kemudian menggunakan Matriks SWOT untuk melakukan perencanaan alternatif strategi yang dibutuhkan. Sembilan alternatif didapatkan dengan Matrik SWOT. Tahap terakhir adalah tahap keputusan dengan menggunakan metode QSPM. QSPM digunakan untuk mengevaluasi alternatif strategi yang didapatkan pada Matriks SWOT, kemudian diberikan tingkatan pada strategi-strategi tersebut. Peringkat pertama, yaitu Mempertahankan harga dan meningkatkan kualitas pelayan, dengan perolehan skor daya tarik sebesar 5,570. Alternatif strategi yang diprioritaskan untuk diterapkan adalah Mempertahankan harga dan meningkatkan kualitas pelayanan.
Kata Kunci : Strategi Pemasaran, Souvenir, QSPM



Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PERENCANAAN STRATEGI PEMASARAN MENGGUNAKAN METODE QUANTITATIVE STRATEGIC PLANNING MATRIX (QSPM)
Pengarang YOGA PRATAMA KHATULISTIWA - Personal Name
No. Panggil
Subyek
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2018
Penerbit Fakultas Hukum
Jurusan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua