Detail Cantuman Kembali
RAHMAT MAULANA - Personal Name

ANALISIS KEBUTUHAN RUANG TERBUKA HIJAU (RTH) BERDASARKAN KEBUTUHAN OKSIGEN DI KOTA SAMARINDA


RAHMAT MAULANA. Analisis Kebutuhan Ruang Terbuka Hijau (RTH) Berdasarkan Kebutuhan Oksigen di Kota Samarinda. Fakultas Pertanian Universitas Mulawarman, 2018. (dibawah bimbingan Donny Dhonanto dan Ria Rachel Paranoan).
Perubahan penggunaan lahan dari lahan bervegetasi menjadi kawasan terbangun mengganggu keseimbangan ekologi kota, salah satunya terhadap kebutuhan oksigen kota. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan kebutuhan luas ruang terbuka hijau berdasarkan kebutuhan oksigen di Kota Samarinda Pada tahun 2016.
Penelitian ini menggunakan metode klasifikasi terbimbing untuk menentukan ketersediaan RTH dan perhitungan Gerakis untuk menentukan kebutuhan RTH berdasarkan kebutuhan Oksigen di Kota Samarinda.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pada tahun 2016, ruang terbuka hijau yang tersedia di Kota Samarinda adalah seluas 43.319,55 ha, kebutuhan oksigen di Kota Samarinda dari sektor energi dan domestik sebesar 12.126.113,33 kg/hari. Kebutuhan oksigen tersebut setara dengan 23.959,36 ha lahan bervegetasi.
Kota Samarinda dengan luas wilayah 71.726,59 ha, luas RTH yang dibutuhkan untuk mencukupi kebutuhan oksigen kota adalah 23.952,95 ha, kebutuhan tersebut masih terpenuhi karena RTH yang tersedia di Kota Samarinda seluas 43.319,55 ha atau 60,40% dari luas kota.
Kata Kunci: ruang terbuka hijau, oksigen, ekologi kota.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul ANALISIS KEBUTUHAN RUANG TERBUKA HIJAU (RTH) BERDASARKAN KEBUTUHAN OKSIGEN DI KOTA SAMARINDA
Pengarang RAHMAT MAULANA - Personal Name
No. Panggil
Subyek
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2018
Penerbit Fakultas Pertanian
Jurusan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua