Detail Cantuman Kembali
HANDIKA - Personal Name

STUDI TINGKAT PEMAHAMAN GENDER PADA PENGOLAHAN GULA AREN DI KAMPUNG LOA DERAS KECAMATAN PENYINGGAHAN KABUPATEN KUTAI BARAT

HANDIKA, Studi Tingkat Pemahaman Gender Pada Pengolahan Gula Aren di Kampung Loa Deras Kecamatan Penyinggahan Kabupaten Kutai Barat.
Fakultas Pertanian Universitas Mulawarman, 2018 (dibawah bimbingan Dina Lesmana dan Midiansyah Effendi).
Setiap rumah tangga yang melakukan kegiatan produksi gula aren tidak hanya melibatkan kaum laki-laki tetapi juga perempuan, keadaan ini tentu sangat berpotensi terjadinya bias gender. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana tingkat pemahaman gender berdasarkan 4 indikator pada kegiatan pengolahan gula aren di Kampung Loa Deras. Penelitian ini dilakukan di Kampung Loa Deras Kecamatan Penyinggahan Kabupaten Kutai Barat yang
dilakukan dari bulan Maret sampai dengan Mei 2018.
Penentuan sampel responden dilakukan dengan metode purposive sampling dengan jumlah 30 responden. Data diperoleh dengan menggunakan data primer dan data sekunder. Analisis dalam penelitian ini merupakan analisis deskriptif kualitatif dengan menggunakan metode pengukuran Skala Likert.
Hasil penelitian menunjukkan tingkat pemahaman gender pada pengolah gula aren dilihat dari empat indikator, yaitu secara keseluruhan dengan jumlah skor rata-rata 56,76 termasuk dalam kategori ”Sedang” dalam tingkat pemahaman terhadap gender pada kegiatan pengolahan gula aren di Kampung Loa Deras.
Pengetahuan pengolah gula aren terhadap gender yang masih rendah sehingga masih ada ketidakadilan gender pada kegiatan pengolahan gula aren.Namun demikian penerapan konsep gender dalam wujud perilaku di rumah tangga pengolah gula aren masing-masing ternyata sudah berjalan contoh dalam hal seperti suami membantu istri dalam melakukan pekerjaan domestik (dalam rumah). Bahkan hal yang sama pun dilakukan oleh istri dalam membantu suaminya dalam melakukan kegiatan produksi gula aren.

Kata kunci : Gender, Pengolah Gula Aren.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul STUDI TINGKAT PEMAHAMAN GENDER PADA PENGOLAHAN GULA AREN DI KAMPUNG LOA DERAS KECAMATAN PENYINGGAHAN KABUPATEN KUTAI BARAT
Pengarang HANDIKA - Personal Name
No. Panggil
Subyek
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2018
Penerbit Fakultas Pertanian
Jurusan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua