Detail Cantuman Kembali
RIKI ETIN WULANSARIE - Personal Name

SEJARAH KESENIAN KUDA LUMPING PADA MASYARAKAT SUKU JAWA PERANTAUAN DI KELURAHAN LOA BAKUNG KECAMATAN SUNGAI KUNJANG KOTA SAMARINDA

Riki Etin Wulansarie, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, 2018. Sejarah Kesenian Kuda Lumping Masyarakat Suku Jawa Perantauan di Kelurahan Loa Bakung Kecamatan Sungai Kunjang Kota Samarinda. Di bawah bimbingan oleh bapak Dr. H. Moh. Bahzar, M.Si selaku pembimbing I dan bapak Aksa, M.Pd selaku pembimbing II.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejarah kesenian Kuda Lumping pada masyarakat Suku Jawa Perantauan di Samarinda, terdapat Makna yang terkandung di dalam proses pertunjukan Kuda Lumping, serta partisipasi generasi muda dalam melestarikan kesenian Kuda Lumping. Jenis penelitian ini adalah penelitian historis dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, dokumentasi, wawancara. Teknik analisis data yang digunakan adalah kritik sumber, kritik sumber ekstern dan kritik sumber intern, serta interprestasi. Teknik penulisan sejerah Historografi,
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa sejarah kesenian Kuda Lumping warisan leluruh terdahulu yang di bawa oleh masyarakat asli Suku Jawa yang merantau di Samarinda. Hasil dari penelitian bentuk penyajian tari Kuda Lumping Turonggo Reno Saputro di Kelurahan Loa Bakung Kecamatan Sungai Kunjang. (1) Pra pertunjukan meliputi: membuat perencanaan acara, pembersihan lapangan untuk pertunjukan Kuda Lumping dan pembuatan sesaji, (2) Proses Pertujukan, meliputi: tari pembuka, tari persembahan, tari sekar, tari rapak, tari jaranan, kesurupan atau ndadi. (3) Pasca pertunjukan ditutup dengan tarian yang ditarikan oleh sesepuh grup kesenian Kuda Lumping Turonggo Reno Saputro. Makna simbol sesaji (a) Degan ijo yaitu berhasil dalam mencari rejeki (b) Bonang-baning. Bermakna untuk Memohon keselamatan (c) Kopi pahit, kopi manis, teh pahit, teh manis. Yaitu melambangkan alam ghaib (c) Kembang setaman. Artinya manusia harus menjaga keharuman namanya. Makna yang terdapat dalam Kesenian Kuda Lumping adalah makna social dan makna religius.

Kata Kunci : Kesenian, Kuda Lumping, Suku Jawa Perantauan


Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul SEJARAH KESENIAN KUDA LUMPING PADA MASYARAKAT SUKU JAWA PERANTAUAN DI KELURAHAN LOA BAKUNG KECAMATAN SUNGAI KUNJANG KOTA SAMARINDA
Pengarang RIKI ETIN WULANSARIE - Personal Name
No. Panggil
Subyek
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2018
Penerbit
Jurusan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua